10 Tantangan Ini Akan Kamu Hadapi Jika Kuliah Sambil Bekerja

Bagi sebagian orang melanjutkan kuliah setelah lulus SMA merupakan hal yang sulit untuk dilakukan. Berbagai alasan terbentuk salah satunya adalah faktor ekonomi. Banyak dari mereka yang memutuskan langsung bekerja demi membantu kestabilan perekonomian keluarga. Namun rasa ingin tahu dan hasrat yang tinggi dalam mengenyam pendidikan mampu membuat mereka memutuskan untuk melanjutkan kuliah sambil bekerja. Di sisi lain kendala waktu menjadi hal yang sulit dihindari dalam menjalani dua aktifitas ini. Berikut ini merupakan 10 tantangan yang akan kamu temui ketika menjalani kuliah sambil bekerja:

1. Tidur Kurang Dari 6 Jam Sehari Karena Begadang Mengerjakan Tugas



Sebagai pekerja penuh waktu, kamu akan bekerja minimal delapan jam sehari. Hal ini akan sering kamu temui terutama di musim ujian tengah dan akhir semester. Mengerjakan makalah, essay, analisa, laporan dan sebagainya akan sangat banyak menyita waktumu, begadang pun menjadi pilihan satu-satunya, ditambah lagi kamu masih harus bekerja esok paginya. Jadi pastikan sebisa mungkin tetap menjaga kesehatan.


2. Ketinggalan Pelajaran Karena Sering Lembur


Lembur merupakan hal yang sangat umum dirasakan oleh hampir seluruh karyawan, terutama ketika perusahaan sedang dalam keadaan stock opname dan laporan tutup buku bulanan. Hal ini menyebabkan kamu harus melewatkan beberapa materi, untuk mensiasatinya kamu harus sering update catatan ke teman sekelasmu, seperti yang dilakukan salah satu mahasiswi kelas karyawan di President University Alfiah Maedilah, wanita berusia 23 tahun ini mengatakan, “Mahasiswa itu harus memiliki hubungan yang baik pada teman di kelas, karena ketika membutuhkan apapun terkait materi di kelas, kita pasti minta bantuan mereka.”


3. Perjalanan Yang Jauh Dari Kantor Ke Kampus Menyebabkan Sering Telat Masuk Kuliah


Tidak jarang banyak karyawan yang memutuskan untuk kuliah diluar kota. Resiko seperti macet pun merupakan hal yang sering ditemui. Karenanya penting bagi kamu untuk berkomunikasi dengan dosen mu terkait kondisi yang kamu alami, dan berharap semoga beliau dapat memberikan sedikit kelonggaran kepada kamu.


4. Ngantuk Saat Bekerja dan Lelah Saat Sedang Kuliah


Dua hal ini akan sering kamu rasakan dalam menjalani dua aktifitas tersebut. Tidak jarang kamu akan mengambil kesempatan sekecil apapun untuk bisa beristirahat, misalnya dalam bus atau angkot yang kamu naiki.


5. Dapat Teman Satu Kelompok Yang Super Sibuk


Rata-rata teman yang kamu miliki di dalam kelas adalah orang-orang yang memiliki kesibukan yang sama denganmu bahkan hingga sulit dihubungi. Ketika menemukan situasi seperti ini kamu bisa mensiasatinya dengan memberikan pembagian tugas dan menetapkan deadline kepada teman sekelompokmu.


6. Pola Makan Yang Gak Teratur


Aktifitas super padat dan waktu yang terbatas membuat kamu sering melewatkan jam makanmu sendiri. Jangan sampai hal ini menumbangkan kondisi kesehatanmu, sediakanlah beberapa cemilan di tasmu untuk mengantisipasinya.


7. Tidak Punya Waktu Merawat Diri


Makan saja tidak teratur apalagi merawat diri dengan seksama. Keadaan kucal mungkin menjadi pemandangan yang lumrah bagi teman-temanmu, namun jangan terlalu sering mengabaikan kerapihan dirimu sendiri, sesekali melihat cermin untuk sekedar memastikan keadaanmu baik itu perlu dilakukan juga.


8. Dapat Tagihan Biaya Semesteran Disaat Belum Gajian


Ini merupakan poin yang perlu kamu soroti baik-baik, pengelolaan keuangannmu harus benar-benar terinci, maklum penghasilanmu sebagai keryawan harus banyak terbagi untuk biaya hidup, dan biaya kuliah. Sebisa mungkin mengingat tanggal pelunasan dan menyisihkan uangmu terlebih dahulu untuk kebutuhan pokok satu ini. Jangan sampai akibat telat membayar kamu malah mendapat kerugian seperti harus membayar denda.



9.  Gak Ada Waktu Libur


Sudah menjadi hal yang biasa bagi kamu untuk tidak pergi berlibur. Weekdays dihabiskan dengan kerja dan kuliah, bahkan weekend sekalipun sebagian dari kamu mungkin masih tetap bekerja atau kuliah. Agar rasa penatmu sedikit berkurang lakukanlah hobi mu ketika memiliki waktu luang.


10. Sulitnya Menemukan Waktu Untuk Bimbingan Dengan Dosen


Bagi para pejuang skripsi hal ini merupakan titik terberat yang mungkin kamu rasakan selama masa kuliahmu. Menyeimbangkan antara jadwal bekerja dan jadwal dosen pembimbingmu bisa jadi akan menjadi hal yang sangat sulit. Untuk itu tetaplah berkomunikasi kepada dosen pembimbingmu untuk menemukan waktu yang tepat. Kamu harus gerak cepat begitu menemukan kesempatan.










Contact Person:
Email: Rafflesianlestari@gmail.com
Instagram: @heylesii


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian dan Contoh Advertorial

Transportasi Dari Cikarang Ke Dermaga Kamal Muara

Efektif Listening (Menyimak Efektif)